5 Danau Terdalam di Dunia, Kedalamannya Melebihi 1000 Meter

 

 Danau merupakan wilayah daerah perairan yang terbentuk secara alami pada sebuah cekungan dan dikelilingi oleh daratan. Danau memiliki manfaat bagi manusia, di antaranya adalah untuk tempat wisata, penampungan air, pembangkit listrik, sumber pangan, dan lain-lain.

Di beberapa negara memiliki danau terdalam di dunia kedalamannya melebihi 1 km. Berikut 5 danau terdalam di dunia:

1.  Danau Baikal

Danau Baikal pertama terdalam di dunia. Kedalamannya mencapai  1.620 meter. Danau yang terletak di Siberia ini menampung lebih dari 20 persen air tawar yang tidak beku di permukaan Bumi. Danau ini juga adalah danau air tawar tertua di dunia yang diperkirakan berusia 20 juta hingga 25 juta tahun.

Baikal adalah habitat bagi sejumlah besar spesies hewan dan tumbuhan yang tidak dapat ditemukan di tempat lain. Salah satunya adalah anjing laut Baikal (juga disebut nerpa), satu-satunya spesies anjing laut di dunia yang hidup secara eksklusif di habitat air tawar.

2.  Danau Tanganyika

Danau Tanganyika adalah danau terdalam kedua di dunia, kedalamannya mencapai  1.436 meter. Danau air tawar ini terletak di Zambia, Burundi, Tanzania, dan Republik Demokratik Kongo.

Danau Tanganyika adalah danau yang relatif panjang dan sempit dengan keanekaragaman hayati yang luar biasa. Sayangnya, praktik penangkapan ikan komersial modern sejak tahun 1950-an telah berkontribusi pada penangkapan ikan yang berlebihan.

3.  Laut Kaspia

Laut Kaspia, yang terletak di antara Pegunungan Kaukasus dan Stepa Asia Tengah, adalah perairan tertutup terbesar di Bumi dan danau garam terbesar di dunia. Kedalamannya mencapai 1.025 meter. Danau ini membentang hampir 750 mil (1.200 km) dari utara ke selatan dan memiliki lebar rata-rata sejauh 200 mil (320 km).

Sepertiga utara Laut Kaspia sangat dangkal, yakni kedalaman rata-ratanya sekitar 6 meter, namun sepertiga paling selatan kedalamannya mencapai 300 meter. Saat ini. Laut Kaspia menyimpan potensi berharga bagi masyarakat. Sejumlah besar minyak dan gas alam juga diekstraksi dari dasar laut Kaspia melalui rig lepas pantai.

4.  Danau Vostok

Danau Vostok di Antartika adalah danau yang unik karena berada di bawah hampir 4 km es.Kedalamnya adalah 900 meter. Danau ini adalah danau subglasial terbesar yang diketahui.

Sejak tahun 1970-an, para ilmuwan menduga adanya sejumlah besar air tawar yang terperangkap di bawah es di situs tersebut. Dan pada tahun 1996, para peneliti Inggris dan Rusia memberikan pengukuran yang tepat dengan menggunakan radar penembus es.

Hingga saat ini, aktivitas biologis di Danau Vostok masih menjadi misteri karena ada tidak ada cara untuk mengumpulkan sampel atau menempatkan sensor di bawah es.

5.  Danau O'Higgins/San Martin

Di wilayah perbatasan Argentina dan Chili tepatnya di daerah Andes Petagonian. Kedalaman danau ini adalah 836 meter. Danau itu disebut O'Higgins di Chili dan San Martín di Argentina. Meskipun tidak cukup populer, danau ini diketahui memiliki warna yang indah.

Nah, itulah 5 danau terdalam di dunia yang menarik untuk diketahui. Selamat membaca dan semoga bermanfaat.

Posting Komentar

0 Komentar